Pemdes Sungai Pinang Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW 1444H

BANYUASIN,Onlinesriwijaya.com Dalam rangka meningkatkan keimanan dan kinerjanya Pemerintah Desa Sungai Pinang, Kecamatan Rantau Bayur gelar  peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW 1444H.

Acara yang berlangsung di Masjid AT-TAQWA Desa Sungai Pinang tersebut diisi oleh penceramah Ustadz Joni Ali  dari Palembang.,Kamis (23/02/23).

Acara ini dihadiri tokoh ulama setempat, perangkat desa dan ratusan warga desa Sungai Pianang.

Dikatakan oleh Kepala desa Sungai Pinang Aidil Fitri.S.SosKades,kegiatan tersebut dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

“Dalam Isra Mi’raj, ini kita mengingat kembali perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidilharam ke Masjidilaqsa. Hal tersebut tidak terlepas dari kebesaran dan keagungan Allah SWT. Selaras dengan itu, peringatan ini menjadi cambuk kita menjadi pribadi yang penuh kejujuran dan kedisiplinan dalam menjalankan aktivitas,” terang kades pada sambutan nya.

Acara puncak peringatan Isra Mi’raj diisi tausiah yang diberikan oleh Ustadz Joni Ali yang menyampaikan tentang makna yang terjadi dalam peristiwa Isra dan Mi’raj  sangat luar biasa karena di sana ada perintah Allah, tentang kewajiban sholat lima waktu yang langsung berikan kepada Nabi Muhammad SAW.

“Melalui momentum peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW kali ini marilah kita memperkuat Iman dan takwa dengan  pensucian hati dan penajaman nurani serta kerendahan hati yang sangat penting dalam kehidupan sosial.”Ajak Ustadz.

Dijelaskannya, nilai-nilai keimanan kita sekarang ini semakin menipis, ini terlihat semakin banyaknya, kejahatan seperti korupsi, narkoba, maksiat dan lain-lain maka dari itu marilah  untuk memperbaiki diri,pungkas nya (red)