BANYUASIN – UPT Puskesmas Pengumbuk menggelar vaksinasi massal dosis pertama untuk masyarakat yang belum pernah melakukan vaksinasi di Desa Lebung Kecamatan Rantau Bayur Kabupaten Banyuasin.
Pelaksanaan vaksinasi massal dilakukan di halaman kantor Desa Lebung pada Rabu(24/11/21).
Pendaftaran vaksinasi dimulai pukul 07.00 WIB. Jenis vaksin yang digunakan pada vaksinasi kali ini adalah Astrazeneca. Masyarakat yang mendaftar untuk melakukan vaksinasi yaitu meliputi warga Desa Lebung khususnya dan juga diperuntukkan warga yang berasal dari luar desa.
Sebanyak kurang lebih 300 warga datang untuk divaksin. Warga yang mengikuti vaksin membawa persyaratan yaitu membawa KTP asli, fotokopi KIS/BPJS apabila punya/ juga menyertakan no HP yang aktif. Pemberian no HP ini digunakan untuk pengunduhan sertifikat vaksin di halaman website www.pedulilindungi.com
Kegiatan vaksinasi dihadiri oleh Pemerintah desa setempat Aprizal,MSi serta perangkatnya, kepala UPT Puskesmas Pengumbuk beserta tim vaksinasi dan juga bidan desa, Camat Rantau Bayur,Kapolsek Rantau Bayur,babinsa dan bhabinkamtibmas.
Alur pelaksanaan vaksin yaitu dimulai dengan tahap pendaftaran dan pemberian kartu kendali, selanjutnya lanjut ke meja tensi untuk dilakukan pengukuran tensi darah dan juga pengecekan mengenai penyakit yang sedang diderita, apabila lolos pada tahap tersebut selanjutnya menuju meja vaksinasi untuk dilakukan penyuntikan vaksin. Setelah disuntik vaksin dilakukan observasi selama 10 menit untuk kemudian apabila tidak terdapat gejala setelah disuntik warga boleh pulang. Kartu vaksinasi oleh UPT Puskesmas Pengumbuk diorganisir kepada desa agar mempermudah pembagian kepada warga, selain itu juga untuk menghindari kerumunan di tempat vaksinasi, mengingat banyaknya orang yang divaksin. Kartu vaksin yang diberikan berguna untuk ditunjukkan dan wajib dibawa pada saat pemberian vaksin dosis kedua.
Harapan Kepala Desa Lebung, Aprizal,MSi, dengan terlaksananya giat ini dapat memfasilitasi dan mempermudah warga desa Lebung untuk mendapatkan vaksinasi covid-19.
Selain itu juga untuk ikut mensukseskan program pemerintah pusat dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 salah satunya yaitu melalui suntik vaksin ini.
Kepala Desa Lebung juga sangat berterimakasih kepada warga yang memiliki antusiasme untuk secara sukarela mengikuti vaksinasi Covid-19 ini. (Im)
Red/OS